Jurnal Khatulistiwa Informatika
Vol 11, No 2 (2023): Periode Desember 2023

PENDUGAAN SUHU DAN PH BUDIDAYA IKAN AIR TAWAR MENGGUNAKAN SUPPORT VECTOR REGRESSION (SVR)

Fadillah, Irsyad (Unknown)
Ramadhani, Tirta Samudera (Unknown)
Tiftazani, Ziyan Akmal (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2024

Abstract

Budidaya ikan air tawar merupakan komoditas yang cukup populer dan memiliki beberapa faktor yang memegang peranan penting dalam meningkatkan produksi budidaya ikan salah satunya kualitas air beserta massa yakni suhu dan pH. Penelitian yang dilakukan dengan tujuan untuk memberikan gambaran pendugaan habitat ikan Nila (Oreochromis niloticus), ikan Patin (Pangasius sp), dan ikan Mas (Cyprinus carpio) berdasarkan pengaruh suhu dan pH. Penggunaan algoritma Support Vector Regression (SVR) untuk melakukan pendugaan hubungan antara dua variabel berupa kualitas air terhadap habitat ikan air tawar secara sistematis. Hasil pengolahan data yang didapatkan dengan nilai suhu 17,62°C-30.00°C dan derajat keasaman (pH) 6,42 - 8,79 menunjukan nilai MSE (Mean Squared Error) 0.19947674654194855, hal ini menunjukan bahwa hasil prediksi yang dilakukan termasuk ke dalam kategori cukup baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

khatulistiwa

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Khatulistiwa Informatika (JKI) Merupakan Jurnal Ilmu Komputer yang dikelola oleh LPPM Universitas Bina Sarana Informatika Unit Kampus Kota Pontianak. Jurnal ini di publikasikan secara nasional dengan menggunakan Open Journal System (OJS). Jurnal Khatulistiwa Informatika (JKI) menggunakan ...