Ecoprint merupakan percetakan pewarna alami dari dedaunan. Pelatihan ini di latarbelakangi karena banyaknya tanaman lokal (dedaunan) di desa yang belum banyak dimanfaatkan. Selain itu, kurangnya pengetahuan tentang ecoprint dari masyarakat khususnya ibu-ibu. Pelatihan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan masyarakat tentang ecoprint. Kegiatan pelatihan ini melalui beberapa tahap, yaitu perencanaan dan pelaksanaan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini berupa ceramah, diskusi dan praktik. Kegiatan ini dilaksanakan dengan pemberian materi dan kegiatan praktik. Hasil pelatihan ini diperoleh dengan adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan ibu-ibu kader posyandu di Dukuh Mojoduwur, Beteng. Ibu-Ibu yang awalnya kurang mengetahui tentang ecoprint, sekarang sudah mengetahui mengenai ecoprint dan membuatnya. Kata Kunci : pelatihan, ecoprint, tanaman lokal dan teknik pounding
Copyrights © 2024