JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol. 11 No. 4 (2023): JE. VOL. 11 No. 4

PENGARUH KOMUNIKASI INTERPERSONAL, KERJASAMA TIM, DAN PERILAKU KERJA TERHADAP EFEKTIVITAS KERJA PADA KARYAWAN PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM DI KABUPATEN TOLITOLI

Anna Jesica Worang (Universitas Sam Ratulangi)
Christoffel Kojo (Universitas Sam Ratulangi)
Merlyn M. Karuntu (Universitas Sam Ratulangi)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Komunikasi Interpersonal, Kerjasama Tim Dan Perilaku Kerja Terhadap Efektivitas Kerja Karyawan di Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM). Penelitian ini menggunakan Metode Kuantitatif dengan jumlah responden sebanyak 68. Dari data yang dikumpulkan kemudian diolah menggunakan aplikasi SPSS versi 25. Hasil Penelitian menunjukan bahwa ketiga variabel independen, yaitu Komunikasi Interpersonal, Kerjasama Tim Dan Perilaku Kerja secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap Efektivitas Kerja Karyawan di PDAM Tolitoli dengan nilai signifikan yang kurang dari 5%. Penelitian ini memberikan kontribusi penting serta menambah wawasan terhadap manajemen Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) dalam memahami faktor – faktor yang mempengaruhi efektifitas kerja karyawan. Dengan menekankan pentingnya Komunikasi Interpersonal, Kerjasama Tim Dan Perilaku Kerja yang baik, perusahaan dapat meningkatkan kinerja dan produktivitas karyawan yang pada giliranya akan berdampak positif pada pelayanan yang diberikan. Kata Kunci: Komunikasi Interpersonal, Kerjasama Tim, Perilaku Kerja, Efektivitas Kerja Manajemen Sumber Daya Manusia, PDAM Tolitoli  

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

emba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh ...