Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana analisis implementasi kurikulum merdeka belajar di sekolah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif.Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara. Analisis data yang digunakan adalah menggunakan teknik triangulasi data, pengecekan data, dan ketercukupan referensi. Hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa Kurikulum merdeka belajar ini sudah diimplementasikan  dengan baik di sekolah. Guru mempunyai peran penting dalam penerapan dan keberhasilan dalam implementasi kurikulum merdeka ini. Proses pembelajaran sudah melaksanakan projek penguatan profil pancasila walaupun pelaksanaannya menyesuaikan dengan sarana dan prasarana yang tersedia di sekolah. Meskipun sudah banyak sekolah menerapkan kurikulum merdeka ini dengan baik, masih ada sekolah yang   menghadapi permasalahan dalam pelaksanaannya yaitu terkendala akses internet dan sarana prasarana.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024