Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) merupakan penyebab utama kesakitan dan kematian bayi dan balita. Pemberian ASI eksklusif merupakan faktor intrinsik yang mempengaruhi ISPA. Tujuan: Menganalisis hubungan frekuensi menyusui ASI eklusif dengan percepatan penyembuhan ISPA pada bayi usia 0-12 bulan. Metode: Penelitian korelatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh bayi 0-12 bulan yang mengalami ISPA pada Agustus 2022 sejumlah 33 orang. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi dan data diolah menggunakan uji Chi Square dengan nilai P value <0,05. Hasil: Analisis data menunjukkan frekuensi pemberian ASI kurang dari 8 kali sehari sebanyak 19 orang (57,6%), dan ISPA pada bayi usia 0-12 bulan berkurang sebanyak 21 orang (63,6%). Berdasarkan uji Chi Square nilai signifikansi (Asymp. Sig) adalah 0,009 < 0,05 artinya ho ditolak dan ha diterima, sehingga ada hubungan antara frekuensi pemberian ASI eksklusif dengan kejadian ISPA pada bayi usia 0- 12 bulan di Desa Jurangsapi.
Copyrights © 2024