Bahtera Indonesia; Jurnal Penelitian Bahasa dan Sastra Indonesia
Jurnal Penelitian Bahasa dan Sastra Indonesia

WUJUD KODE TUTUR DAN RAGAM BAHASA PADA MASYARAKAT SAMIN DALAM RANAH KETETANGGAAN

Selia, Alien Kurnia Warya (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) wujud kode tutur yang digunakan oleh masyarakat Samin dalam ranah ketetanggaan meliputi kode yang berwujud bahasa dan dialek; (2) ragam bahasa atau gaya bahasa yang digunakan oleh masyarakat Samin dalam ranah ketetanggaan adalah ragam akrab (intimate). Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode simak yang dikembangkan dengan berbagai tekniknya. Analisis data dilakukan secara kualitatif melalui model interaktif Miles & Huberman. Data pada penelitian ini berupa penggalan tuturan masyarakat Samin yang berwujud kata, frasa, dan kalimat. Sedangkan sumber data dalam penelitian ini adalah wacana tuturan lisan dalam interaksi masyarakat Samin di Kabupaten Blora. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapatnya beberapa wujud kode tutur dan satu ragam bahasa atau gaya bahasa yang digunakan oleh masyarakat Samin dalam ranah ketetanggaan. (1) Wujud kode tutur yang digunakan oleh masyarakat Samin dalam ranah ketetanggaan berupa bahasa dan dialek/subdialek. Bahasa yang digunakan adalah bahasa Jawa ngoko dan bahasa Jawa krama. Selain bahasa, kode selanjutnya berwujud dialek/subdialek yang digunakan oleh masyarakat Samin dalam ranah ketetanggaan berupa dialek/subdialek Kabupaten Blora. (2) Ragam bahasa yang digunakan oleh masyarakat Samin dalam ranah ketetanggaan berupa ragam akrab (intimate).

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

BI

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Bahtera Indonesia adalah jurnal yang ditebritkan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Univesitas Wiralodra (Unwir) Indramayu. Jurnal ini merupakan wadah informasi mengenai kebahasaan dan kesusastraan yang memuat hasil penelitian ...