Journal of Computer and Information System (J-CIS)
Vol 7 No 1 (2024): J-CIS Vol. 7 No. 1 Tahun 2024

Analisis Kinerja Algoritma Backpropagation Neural Network dalam Prediksi Penilaian Kepuasan Penumpang Maskapai Penerbangan

Sugiarto Cokrowibowo (Unknown)
A. Amirul Asnan Cirua (Unknown)
Adawiah, Nadilatul (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggunakan Algoritma Backpropagation Neural Network dalam memprediksi tingkat kepuasan penumpang maskapai penerbangan. Langkah-langkah pengujian dilakukan dengan variasi rasio data 70:30, 80:20, dan 90:10 serta parameter seperti Learning Rate, Hidden Layer, dan Max_Epoch. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Backpropagation Neural Network mampu melakukan prediksi dengan baik, dengan tingkat akurasi terbaik mencapai 99.82% pada rasio data 90:10. Struktur arsitektur terbaik terdiri dari 22 input layer, 20 Hidden Layer, dan 1 output layer, dengan iterasi/Max_Epoch sebanyak 1000 dan Learning Rate 0.01. Temuan ini menunjukkan potensi algoritma ini dalam meningkatkan pemahaman tentang kepuasan pelanggan dalam industri penerbangan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jcis

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal of Computer and Information System (J-CIS) adalah Jurnal Ilmu Komputer dan Sistem Informasi yang diterbitkan oleh Program Studi Informatika Universitas Sulawesi Barat. Bidang garapan jurnal J-CIS meliputi: Software Engineering, Networking, Data Mining and Big Data, Artificial Intelligence, ...