INTELEKTIVA
Vol 6 No 02 (2024): INTELEKTIVA : JURNAL EKONOMI, SOSIAL DAN HUMANIORA - EDISI MEI -ADUSTUS 2024

POLA KOMUNIKASI ANTARPRIBADI RELAWAN KOMUNITAS SIEP (Social Inclusive Education Project) DALAM MENGEMBANGKAN KETERAMPILAN ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS KOMUNITAS SIEP PURWAKARTA

TRI APRILIYA KINANTI (Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya)
TABRANI SJAFRIZAL (Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya)
FADLI MUHAMMAD ATHALARIK (Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya)



Article Info

Publish Date
07 May 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pola komunikasi antarpribadi relawan komunitas SIEP (Social Inclusive Education Project) dalam mengembangkan keterampilan anak berkebutuhan khusus komunitas SIEP Purwakarta. Penelitian ini menggunakan motode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, dokumentasi, wawancara dengan satu key informan dan sembilan informan diantaranya dengan pendiri komunitas SIEP, enam relawan yang tergabung dalam komunitas SIEP, dan tiga anak berkebutuhan khusus, Hasil penelitian ini menunjukan bahwa komunikasi relawan SIEP dengan anak berkebutuhan khusus menggunakan pola komunikasi primer yakni pola komunikasi berupa penyampaian pesan secara verbal dan nonverbal dalam berkomunikasi dengan anak berkebutuhan khusus secara tatap muka dan pola komunikasi sirkular yakni bentuk komunikasinya adalah komunikasi dua arah dimana pola tersebut terdapat unsur feedback atau reaksi dari komunikan. Hasil penelitian ini menunjukan pola komunikasi primer dan sirkular yang mengacu pada efektivitas komunikasi antarpribadi antara relawan dan anak berkebutuhan khusus diperoleh melalui keterbukaan, empati, sikap mendukung, sikap positif, dan kesetaraan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jurnal

Publisher

Subject

Arts Humanities Chemistry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Public Health Social Sciences Other

Description

INTELEKTIVA Jurnal Ekonomi,Sosial dan Humaniora adalah media diseminasi pemikiran dari berbagai disiplin ilmu. Intelektiva menerbitkan artikel yang berbasis pemikiran ( konseptual ) maupun berbasis riset empirik. Redaksi menerima artikel dengan tema ekonomi dan sosial-humaniora, namun tidak terbatas ...