Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Vol. 2 No. 2 (2024): Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi

Analisis Risiko Pengiriman Shopee Express dalam Perspektif Pengguna di Kota Bandung dan Perspektif Internal Perusahaan

Ananda Bagus Satriawan (Unknown)
Siti Fatimah Az-Zahra (Unknown)
Oktavianus Adikha Nugraha (Unknown)
Carolus Ridzky Alcapoon. S (Unknown)
Muhammad Daffa Kanza (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2024

Abstract

Shopee Xpress adalah salah satu Perusahaan yang bergerak pada industri jasa pengantaran barang atau jasa ekspedisi barang. Perusahaan ini adalah sebuah anak perusahaan dari Shopee sendiri yang di mana Shoppe merupakan sebuah perusahaan yang menyediakan platform sebagai wadah untuk aktivitas jual beli secara online atau saat ini sering disebut dengan e-commerce. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui dan mengidentifikasi risiko yang ada dalam proses aktivitas pengirimam barang yang ada pada perusahaan Shopee Xpress pada perspektif pengguna di Kota Bandung dan pada perspektif internal dari perusahaan itu sendiri. Penelitian ini berdasar pada studi kasus yang merupakan sample masyarakat yang berdomisili di Kota Bandung dan juga Internal Perusahaan Shopee Express itu sendiri yang berada di Kota Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan melakukan pengumpulan data primer melalui kuesioner secara online yang kemudian disebarkan melalui Google Form. Google Form ini digunakan sebagai wadah data perspektif dari pengguna sedangkan untuk mendapat informasi internal metode yang digunakan yaitu dengan melakukan wawancara. Analisis yang dilakukan dalam penelitian ini adalah uji validitas data, uji reabilitas data, dan what-if analysis.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

neraca

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi, adalah jurnal nasional peer-review yang diterbitkan oleh Komunitas Menulis dan Meneliti (Kolibi). Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi membahas ekonomi dan bisnis dalam ruang lingkup yang luas. Tim redaksi menyambut baik seluruh masyarakat, ...