Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pembelajaran tematik terpadu di sekolah dasar, mencakup perencanaan pembelajaran, pelaksanaan, serta evaluasi pembelajaran, menggunakan pendekatan evaluasi dengan metode kuantitatif dan kualitatif. Subjek penelitian adalah guru kelas III yang melaksanakan pembelajaran tematik terpadu. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara mendalam (in-depth interview), observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada domain Persiapan dan Perencanaan Pembelajaran, guru kelas III di SDN 06 Pajo berada dalam kategori baik dengan rata-rata persentase 76%. Pada domain Pengelolaan Kelas, guru kelas III berada dalam kategori baik dengan persentase 79%. Pada domain Proses Pembelajaran, guru kelas III berada dalam kategori baik dengan persentase 83%. Pada domain Tanggung Jawab Profesional, guru kelas III berada dalam kategori baik dengan persentase 79%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa guru kelas III di SDN 06 Pajo telah merencanakan, melaksanakan proses pembelajaran, mengelola kelas, serta memiliki tanggung jawab profesional dengan baik.
Copyrights © 2024