Abstrak: Pembelajaran berdiferensiasi adalah pendekatan yang diimplementasikan oleh guru untuk memenuhi kebutuhan belajar yang beragam dari peserta didik. Konsep ini mengakui adanya perbedaan individual dalam gaya belajar, minat, dan kesiapan belajar di antara peserta didik. Guru memulai dengan melakukan asesmen diagnostik untuk mengidentifikasi kebutuhan belajar individu, seperti gaya belajar dan minat peserta didik. Proses persiapan pembelajaran berdiferensiasi memerlukan waktu dan tenaga ekstra, termasuk menyusun sumber belajar, asesmen, dan peralatan yang sesuai dengan kebutuhan setiap peserta didik. Pada saat pelaksanaan, guru mengadaptasi konten, proses, dan produk pembelajaran untuk mencocokkan gaya belajar dan preferensi peserta didik
Copyrights © 2024