Jurnal Umum Pengabdian Masyarakat (JUPEMAS)
Vol 3 No 1 (2024): Jurnal Umum Pengabdian Masyarakat

SOSIALISASI DAN PROMOSI FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS PADA SISWA-SISWI SMA/SMK/MA SEDERAJAT DI DAERAH PERBATASAN INDONESIA DAN TIMOR LESTE

Aksa, Adi Faisal (Unknown)
Duli, Dominikus Kopong (Unknown)
Hasibuan, Adi Saputra (Unknown)
Bani, Marlinda Pala (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2024

Abstract

Pendidikan memiliki peran yang penting bagi setiap anak bangsa yang akan meraih cita-cita dan masa depan dengan baik. Melalui pendidikan pada perguruan tinggi maka setiap siswa-siswi SMA/SMK/MA sederajat dapat meraih semua impian dan cita-citanya. Tetapi terkadang masih banyak yang belum mengetahui akan informasi tentang perguruan tinggi yang ada disekitrnya terutama program studi yang ditawarkan. Melihat permasalahan tersebut maka Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Timor yang berada di daerah pebatasan Indonesia dan Timor Leste melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan metode sosialisasi dan promosi Program Studi Manajemen dan Ekonomi Pembangunan pada dua sekolah yaitu SMA Negeri Harekakae Malaka dan SMA Swasta Bina Karya Atambua. Hasil dari kegiatan sosialisasi dan promosi mendapatkan apresiasi dan antusias yang tinggi dari pihak sekolah, terutama para siswa-siswi karena mendapatkan informasi dan pengetahuan yang baik dan benar, sehingga saat melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi sudah memahami dan mengetahui perguruan tinggi dan jurusan yang akan dipilih sesuai minat dan bakatnya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jupemas

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Jurnal Umum Pengabdian Masyarakat (JUPEMAS) adalah media publikasi di bawah naungan Yayasan Pendidikan Cahaya Budaya Indonesia menerbitkan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang multidisciplinary. untuk menyebar luaskan pemikiran atau gagasan konseptual dan hasil penelitian yang telah dicapai ...