SinarFe7
Vol. 2 No. 1 (2019): Sinarfe7-2 2019

Perancangan Simulasi Alat Sensor Parkir Mobil Area Berbasis Mikrokontroler AT328

Irwanto (Unknown)
Sulaeman Deni Ramdani (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Aug 2019

Abstract

Beberapa pengemudi mobil sering kali mengalami kesulitan untuk memarkir mobil di lokasi sempit, karena lahan parkir yang semakin berkurang dan sempit serta tidak sedikit mobil yang menabrak tembok atau menggores tembok ketika mundur. Penyebabnya adalah pengemudi tidak mengetahui kondisi di belakang kendaraan karena keterbatasan pandangan atau penglihatan yang secara jelas. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem alat yang dapat mempermudah pengemudi memarkir mobil, yaitu dengan menggunakan sensor parkir ultrasonik. Metode yang dipakai dalam perancangan sensor parkir ini adalah mikrokontroler AT328 berfungsi sebagai pengendali utama pada pemrosesan data jarak parkir yang dihasilkan dari sensor ultrasonik. Buzzer dapat digunakan sebagai indikator suara pada sensor parkir mobil. Hasil yang didapat dari pembuatan alat ini adalah sebagai penanda atau pemberitahu jarak aman pada saat parkir di rumah atau ditempat-tempat parkir. Dari analisis yang dilakukan, dihasilkan bahwa sensor ultrasonik efektif dalam pengukuran pada jarak 5 cm – 50 m. Disimpulkan bahwa, sensor ultrasonik cukup efektif untuk diimplementasikan pada sensor parkir.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

sinarFe7

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering

Description

Publikasi ini digunakan untuk kegiatan utama FORTEI (Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia) Regional Jawa Timur atara lain: menyelaraskan pendidikan tinggi Teknik Elektro se-Indonesia melingkupi bidang pendidikan, penelitian, dan aplikasi teknologi, Mendiskusikan topik-topik nasional ...