Jurnal Pengabdian Farmasi Malahayati (JPFM)
Vol 7, No 1 (2024)

PENINGKATAN PENGETAHUAN PENGGUNAAN OBAT YANG BAIK DAN BENAR UNTUK SISWA SEKOLAH DASAR

Salamah, Richa Putri (Unknown)
Rudy, Muhammad (Unknown)
Agustina, Ria Elisa (Unknown)
Novianti, Riri (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2024

Abstract

Obat adalah bahan atau panduan bahan, termasuk produk biologi yang digunakan untuk mempengaruhi atau menyelidiki sistem fisiologi atau keadaan patologi dalam rangka penetapan diagnosis, pencegahan, penyembuhan, pemulihan, peningkatan kesehatan dan kontrasepsi untuk manusia. Berdasarkan informasi yang di dapatkan dari hasil wawancara oleh tim pengabdian dengan kepala sekolah SD Negeri 2 Rajabasa, siswa/siswi SD Negeri 2 Rajabasa banyak yang belum mengetahui tentang penggunaan obat yang baik dan benar. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan siswa kelas 5 di SD Negeri 2 Rajabasa mengenai penggunaan obat yang baik dan benar, sehingga mereka dapat mengelola kesehatan mereka lebih baik dan mengurangi bahaya dan risiko penggunaan obat yang tidak tepat.Dilaksanakan dengan metode penyuluhan, Pre Test, Post Test dan diskusi tanya jawab seputar materi yang telah disampaikan. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan penggunaan obat yang baik dan benar. Kegiatan ini sangat bermanfaat pada siswa/siswi kelas 5 di SD Negeri 2 Rajabasa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pengabdianfarmasi

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Farmasi Malahayati (JPFM) merupakan kumpulan hasil pengabdian masyarakat dan ulasan (review) yang dilakukan oleh dosen baik secara pribadi maupun bekerja sama dengan mahasiswa atau pihak lainnya di bidang kefarmasian dan kesehatan serta keilmuan lain terkait. Hasil pengabdian yang ...