Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan data pengukuran GNSS menggunakan metode NRTK menggunakan empat penyedia layanan GSM, yaitu Telkomsel, Indosat, XL dan Smartfren. Metode penelitian dilakukan dengan membandingkan data ketelitian horizontal dan vertikal, serta data posisi tiga dimensi dari enam titik pengamatan yang masing-masing diukur menggunakan setiap penyedia layanan internet. Analisis data dilakukan dengan membandingkan data ketelitian horisontal dan vertikal, posisi horizontal di sumbu easting dan northing serta data tinggi pada setiap pengukuran di setiap titik pengamatan yang menggunakan penyedia layanan internet yang berbeda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa akurasi horisontal terbaik diberikan oleh provider XL sebesar 0.012 m dan yang terburuk adalah IM3 sebesar 0.023 m. untuk akurasi vertikal, penyedia layanan yang memberikan nilai rata-rata terbaik adalah XL sebesar 0.023 m dan yang terburuk adalah IM3 sebesar 0.037 m. Untuk ketelitian pada sumbu easting, nilai rata-rata perbedaan terbesar diberikan oleh XL yang dibandingkan dengan Smartfren yaitu sebesar 0.014 m, sementara nilai rata-rata perbedaan terkecil diberikan oleh provider IM3 yang dibandingkan dengan XL sebesar 0.008 m. Untuk sumbu northing, nilai rata-rata perbedaan terbesar diberikan oleh provider IM3 yang dibandingkan dengan XL yaitu sebesar 0.025 m. Adapun nilai rata-rata perbedaan terkecil diberikan oleh provider XL yang dibandingkan dengan Smartfren sebesar 0.005 m. Adapun untuk data tinggi, nilai rata-rata perbedaan terbesar diberikan oleh provider Telkomsel yang dibandingkan dengan Smartfren sebesar 0.050 m. Adapun nilai rata-rata perbedaan terkecil diberikan oleh provider XL yang dibandingkan dengan Smartfren.
Copyrights © 2024