Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan
Vol 13, No 4 (2023): Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan

Determining Factors of Stunting in Manleten Village, Tasifeto Timur District, Belu Regency

Ximenes, Gabriella Dacosta (Unknown)
Aspatria, Utma (Unknown)
R. Riwu, Rut (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan secara signifikan dengan kejadian stunting pada balita di Desa Manleten Kecamatan Tasifeto Timur Kabupaten Belu Tahun 2022. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain cross sectional. Penelitian ini dilakukan di Desa Manleten Kecamatan Tasifeto Timur Kabupaten Belu selama tiga bulan dari Mei 2022 – Juli 2022. Pengambilan sampel menggunakan teknik acak sederhana dari total populasi 119 balita usia 12-59 dan didapatkan 54 ibu balita sebagai responden. Variabel bebas yang diteliti adalah pola asuh, pemberian ASI eksklusif, pendidikan ibu, berat badan lahir, jenis kelamin, jumlah anggota keluarga dan pekerjaan orang tua. Penelitian ini menggunakan analisis univariabel dan analisis bivariabel dengan uji regresi logistik dengan α = 0,05. Selanjutnya dilakukan penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil analisis hubungan variabel bebas dengan variabel terikat atau kejadian stunting menunjukkan bahwa pola asuh memiliki nilai sig 0,830, pemberian ASI eksklusif sig = 1,000, pendidikan ibu sig = 0,838, berat badan lahir sig = 0,341, jenis kelamin sig = 0,577, jumlah anggota keluarga sig = 0,379 dan status pekerjaan orang tua sig = 0,249. Berdasarkan hasil analisis nilai sig > nilai α maka dapat disimpulkan bahwa faktor determinan tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan kejadian stunting pada balita di Desa Manleten Kecamatan Tasifeto Timur. Kata kunci: Stunting, faktor, anak, Desa Manleten

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kesehatan

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan (JBIK) dengan E-ISSN :2622-948X diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM), Universitas Respati Indonesia, Jakarta, Jurnal Bidang Ilmu Kesehatan ini terbit dua kali setiap tahun, yakni pada bulan Juni dan bulan Desember. ...