Engineering and Technology International Journal (EATIJ)
Vol 5 No 02 (2023): Engineering and Technology International Journal (EATIJ)

Strategi Meningkatkan Penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) Pada Pekerja Proyek Konstruksi di Tulungagung

Azhari, Faiz Muhammad (Unknown)
Mustofa , Imam (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini memusatkan perhatian dalam menerapkan K3 pada sektor aktivitas konstruksi yang berkolasi di Tulungagung. Penelitian ini sebagai strategi dalam melkaukan aktivitas identifikasi dari faktor inetrnal dan faktor eksternal yang berkontribusi dalam penerapan K3, analisis SWOT digunakan sebagai metode evaluasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa pekerja konstruksi di Kabupaten Tulungagung masih menghadapi beberapa kelemahan, seperti rendahnya tingkat pendidikan, kurangnya disiplin, dan minimnya pemahaman terhadap praktik K3. Meskipun terdapat peluang positif seperti adanya beasiswa pendidikan, dukungan regulasi pemerintah, dan potensi kerjasama dengan kontraktor, namun terdapat pula ancaman seperti kebijakan serikat pekerja, kondisi cuaca buruk, dan minimnya sosialisasi dari instansi terkait. Sebagai strategi pengembangan, pendekatan WO (Weaknesses-Opportunities) direkomendasikan, dengan fokus pada pemberian beasiswa, peningkatan kerjasama antar pihak terkait, penyusunan alur investigasi kecelakaan, sosialisasi K3, dan kerjasama erat dengan instansi terkait. Diharapkan, integrasi strategi ini dapat menciptakan perubahan positif dalam budaya K3, meningkatkan kesadaran akan keselamatan pada lokasi bekerja dan melakukan perhatian untuk menciptakan peran lingkungan dalam bekerja agar aman, dan pada akhirnya, memberikan kontribusi pada pembangunan yang berkelanjutan di Kabupaten Tulungagung. Melalui upaya bersama antara pemerintah, kontraktor, dan pekerja, diharapkan sektor konstruksi dapat menjadi contoh dalam menerapkan standar K3 yang tinggi demi keberlanjutan dan kesejahteraan bersama.

Copyrights © 2023