Penelitian perbaikan pembelajaran merupakan upaya yang dilakukan oleh pengajar untuk meningkatkan hasil belajar siswa berdasarkan penelitian dan pengaplikasian suatu ide atau gagasan penelitian yang dilator-belakangi factor-faktor penyebab kegagalan atau kekurangan/kelemahan dalam proses pembelajaran. Pada penelirian tindakan kelas yang dilakukan oleh penulis dilatar belakangi adanya kekurangan atau rendahnya hasil belajar sebelumnya dalam materi penjumlahan dan pengurangan bilangan pecahan oleh siswa kelas V SDN Sekarmojo III Kecamatan Purwosari Kabupaten Pasuruan. Sebelum penerapan Penelitian perbaikan pembelajaran, hanya ada sekitar 9 dari 31 siswa ketika prasiklus dengan hasil rata rata nilai kelas 51,61, setelah diterapkannya Penelittian Perbaikan Pembelajaran, terfdapat peningkatan pemahaman yang ditandai dengan peningkatan hasil dan proses belajar siswa, yakni 29 dari 31 siswa tuntas dengan nilai rata-rata 70. Peneliti menggunakan metode pembelajaran Open-Ended karena dengan metode ini siswa dapat mengembangkan berbagai cara penyelesaian yang bervariasi tergantung dari pola pikir yang paling mudah dipahami dan perkembangan kreatifitas siswanya karena materi penjumlahan dan atau pengurangan bilangan pecahan cukup bervariatif tergantung jenis pecahan yang ada pada soal. Dengan membaca penelitian ini diharapkan dapat menjadi refrensi atau dapat mengisnpirasi kedepannya bagi pembaca yang mengalami kendala yang mirip atau sama.
Copyrights © 2024