Uniplan: Journal of Urban and Regional Planning
Vol 5, No 1 (2024): Maret

Analisis Sektor Unggulan dan Pergeseran Ekonomi Berdasarkan Sektor Lapangan Usaha Di Kabupaten Tanah Bumbu

Thoriq, Tasfin (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2024

Abstract

Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui sektor unggulan dan pergeseran sektor lapangan usaha di Kabupaten Tanah Bumbu dalam kurun waktu Tahun 2012 hingga Tahun 2022. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalimantan Selatan dan Kabupaten Tanah Bumbu berupa data kontribusi Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) dari masing-masing sektor lapangan usaha di Kabupaten Tanah Bumbu dalam kurun waktu Tahun 2012 hingga Tahun 2022. Metode penelitian yang digunakan ialah analisis Location Quotient (LQ) dan analisis Shift-Share. Dari hasil penghitungan analisis Location Quotient (LQ) menunjukkan bahwa hanya terdapat 2 sektor unggulan di Kabupaten Tanah Bumbu yaitu Sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan, dan Sektor Pertambangan dan Penggalian. Sedangkan dari hasil penghitungan analisis Shift-Share menunjukkan dari 17 sektor lapangan usaha, terdapat 7 sektor yang masuk dalam kategori pertumbuhan pesat, 2 sektor masuk dalam kategori berkembang, 6 sektor dalam kategori berpotensi, dan 2 sektor masuk dalam kategori terbelakang. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa Kabupaten Tanah Bumbu mengalami pergeseran struktur ekonomi yaitu dari Sektor Pertambangan dan Penggalian ke Sektor Jasa yang diikuti dengan Sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan dan Sektor Industri Pengolahan.  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

UNIPLAN

Publisher

Subject

Engineering Public Health Social Sciences Other

Description

Uniplan: Journal of Urban and Regional adalah jurnal akses terbuka yang berfokus pada karya ilmiah yang melingkupi: 1. Kajian kota, desa, wilayah, kawasan, lingkungan binaan, perbatasan, sumber daya lahan perairan dan pesisir dalam ranah multi dimensi (spasial, ekonomi, sosial, budaya, kesejarahan, ...