Anakes: Jurnal Ilmiah Analis Kesehatan
Vol. 9 No. 2 (2023): Anakes: Jurnal Ilmiah Analis Kesehatan

Hubungan Hasil Jumlah Trombosit Dengan Hasil IgG IgM Pada Pasien DBD Di Laboratorium RS Gading Medika Kota Bengkulu

Bahar, Mardiyansyah (Unknown)
Anwar, Eka Nurdianty (Unknown)
Fahira, Lira (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Demam berdarah merupakan penyakit yang mudah menular. Sarana penularan demam berdarah sendiri berasal dari gigitan nyamuk Aedes aegypti. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan hasil pemeriksaan jumlah trombosit dengan hasil pemeriksaan IgG IgM pada pasien DBD. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium RS Gading Medika Kota Bengkulu pada Tahun 2020 - 2022. Sampel yang digunakan yaitu 162 sampel dan waktu penelitian di laksanakan mulai 30 Maret sampai 31 April 2023. Data yang diambil adalah nama, usia, jenis kelamin, hasil pemeriksaan IgG IgM serta jumlah trombosit. Analisis data menggunakan SPSS dengan uji Chi Square. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan terdapat hubungan antara jumlah trombosit dengan hasil IgG IgM pada pasien DBD di Laboratorium RS Gading Medika Kota Bengkulu pada Tahun 2020-2022, yang mana terdapat hubungan berdasarkan hasil Uji Chi Square yaitu nilai sebesar 0,001 (<0,05) dengan artian H1 diterima dan H0 ditolak, sehingga dapat dikatakan terdapat hubungan antara jumlah trombosit dengan hasil IgG IgM pada pasien DBD. Simpulan, hasil pemeriksaan jumlah trombosit pasien DBD yang bersal gigitan nyamuk Aedes aegypti mengalami mengalami trombositopenia dengan didapatkan hasil 8 (4.9%) pasien positif IgG -/IgM +, 120 (74.1%) pasien positif IgG +/IgM - dan 34 (21.0%) pasien positif IgG +/IgM +.Kata kunci : DBD, IgG IgM dan Trombosit

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

anakes

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Ilmiah Analis Kesehatan merupakan jurnal yang berisi tentang artikel ilmiah dalam bidang ilmu analis kesehatan yang dilakukan oleh dosen maupun mahasiswa serta para ...