Jurnal Kesmas Jambi
Vol. 8 No. 2 (2024): VOLUME 8 - NOMOR 2 - SEPTEMBER 2024

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kenaikan Berat Badan Pada Pengguna Kontrasepsi Suntik di Wilayah Kerja Puskesmas Simpang IV Sipin Kota Jambi Tahun 2022

Afrilia, Lisa (Unknown)
Fitri, Adelina (Unknown)
Dhermawan Sitanggang, Hendra (Unknown)
Mawarti Perdana, Silvia (Unknown)
Wisudariani, Evy (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Kontrasepsi suntik merupakan kontrasepsi hormonal yang efek sampingnya memicu nafsu makan dan meningkatkan berat badan. Kenaikan berat badan bisa terjadi dengan berbagai faktor seperti faktor internal yaitu genetik dan faktor eksternal yaitu aktivitas fisik, pola makan, lama pemakaian, usia, dll sehingga dalam penelitian ini peneliti memiliki tujuanĀ  yaitu untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi kenaikan berat badan pada pengguna kontrasepsi suntik di wilayah kerja Puskesmas Simpang IV Sipin. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional, menggunakan uji non parametrik uji Mann-Whitney SPSS. Pengambilan Sampel menggunakan Teknik simple random sampling jumlah sampel 77 orang, yaitu ibu yang menggunakan kontrasepsi suntik. Adanya pengaruh aktivitas fisik terhadap kenaikan berat badan pada pengguna kontrasepsi suntik p-value 0,0005, adanya pengaruh pola makan terhadap kenaikan berat badan pada pengguna kontrasepsi suntik p-value 0,0005, tidak adanya pengaruh lama pemakaian terhadap kenaikan berat badan pada pengguna kontrasepsi suntik p-value 0,697, adanya pengaruh usia terhadap kenaikan berat badan pada pengguna kontrasepsi suntik p-value 0,0005, adanya pengaruh penggunaan kontrasepsi suntik terhadap kenaikan berat badan p-value 0,023. Faktor yang mempengaruhi kenaikan berat badan pada pengguna kontrasepsi suntik yaitu aktivitas fisik, pola makan, usia, dan kontrasepsi suntik. Diharapkan responden dapat meningkatkan pengetahuan mengenai kontrasepsi suntik beserta efek sampingnya, sering melakukan aktivitas fisik seperti olahraga, dan mengatur pola makan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jkmj

Publisher

Subject

Environmental Science Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal kesmas Jambi (JKMJ) merupakan jurnal yang nantinya diterbitkan dua kali setahun, dengan topik keilmuan kesehatan masyarakat. Pengelola JKMJ adalah Prodi Kesmas FKM Universitas Jambi. Diharapkan dengan adanya JKMJ ini menjadi sarana publikasi keilmuan kesehatan masyarakat terbaik di Provinsi ...