Jurnal Ekonomika
Volume 15, Nomor 02, Juni 2024

Efektivitas, Kontribusi, Overlay Dan Pengelolaan Pajak Penerangan Jalan Di Kabupaten Malinau

Fitri, Maslia Nur (Unknown)
Devi, Charitin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur dan menganalisa tingkat efektivitas, kontribusi, overlay dan pengelolaan pajak penerangan jalan di Kabupaten Malinau tahun 2018-2022. Data yang digunakan adalah data sekunder mengenai pajak penerangan jalan dari Badan Pengelolaan Keuangan (BPKD) Kabupaten Malinau tahun 2018-2022. Analisis data yang digunakan adalah analisis efektivitas, analisis kontribusi, dan analisis overlay dan diolah dengan menggunakan Microsoft Excel 2016. Hasil Penelitian adalah tingkat efektivitas di tahun 2018 dan 2019 tidak efektif dengan tingkat efektivitas sebesar masing-masing sebesr 57,90 dan 43,90 atau kurang dari 60%, sedangkan tiga tahun terakhir 2020, 2021, dan 2022 berada pada kriteria sangat efektif dengan tingkat efektivitas di atas 100%. Untuk kontribusi pajak penerangan jalan terhadap pendapatan asli daerah di Kabupaten Malinau dikategorikan sangat kurang denganrata-rata sebesar 3,1%. Dan tingkat overlay menunjukkan untuk tahun 2018 dan 2019 termasuk kategori potensial sedangkan di tahun 2020 hingga 2022 termasuk kategori prima karena pertumbuhan dan kontribusi lebih besar dari 1%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ekonomika

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomika (P-ISSN: 2086-3233 dan E-ISSN:2685-2977) merupakan jurnal ekonomi yang diterbitkan secara berkala sebanyak dua kali dalam setahun pada bulan Januari dan bulan Juni oleh Fakultas Ekonomi Universitas Borneo Tarakan. Jurnal ini sebagai media komunikasi ilmiah bagi kalangan akademisi, ...