Jurnal Penelitian Pembelajaran Fisika
Vol 15, No 2 (2024): APRIL 2024

Pengembangan Alat Peraga Simulator Mesin Sinar X sebagai Bahan Ajar Mata Kuliah Radiologi Dasar

Jiwatami, Agatha Mahardika Anugrayuning (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan simulator mesin sinar x yang digunakan sebagai alat peraga dalam mata kuliah Peralatan Radiologi dan untuk mengetahui kualitas dan kelayakan simulator. Simulator ini dibuat sebagai media pembelajaran untuk melengkapi pemahaman mahasiswa dalam mempelajari pengoperasian mesin sinar x. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian pengembangan (Research and Development) dengan model pengembangan ADDIE. Uji kelayakan media pembelajaran dilakukan dengan presentase dari ahli materi 85% dan ahli media 83%. Hasil uji coba media pembelajaran kepada mahasiswa didapat persentase rata-rata dari semua indikator adalah 84,78% sehingga simulator mesin sinar x ini layak digunakan sebagai media pembelajaran bagi mahasiswa. Media pembelajaran simulator mesin sinar x membantu mahasiswa untuk lebih memahami Langkah-langkah pengoperasian mesin sinar x.  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JP2F

Publisher

Subject

Physics

Description

Jurnal Penelitian Pembelajaran Fisika (JP2F), with a registered number ISSN 2086-2407 (Print), ISSN 2549-886X (online) is a scientific journal published by the Physics Education Study Program Universitas PGRI Semarang. The purpose of the publication of this journal is to disseminate conceptual ...