Abstrak Penelitian ini meneliti efektivitas pemberian terapi istighfar bagi korban bullying yang mengalami perundungan oleh teman sebayanya di SDIT Al Husna Cicurug Sukabumi. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan quasi experimental design dengan pre test post test with control group. Pada penerapan di lapangan, peneliti menggunakan intervensi pemberian terapi istighfar terhadap kelompok intervensi. Sedangkan terapi generalis diberikan kepada kelompok kontrol dengan tujuan supaya tingkat kecemasan pada korban bullying berkurang. Dari penelitian tersebut diperoleh hasil terapi istighfar efektif untuk menurunkan kecemasan pada korban bullying. Kata Kunci: Istighfar, Bullying, Cemas.
Copyrights © 2023