Abstrak. Bakteri penambat Nitrogen ditemukan dan dapat diisolasi dari rhizosfer tanaman. Salah satu tanaman yang dapat tumbuh dengan baik walaupun kondisi tanah kering dan tandus adalah Tanaman Kayu Jawa (Lannea coromandelica). Tanaman Kayu Jawa memiliki empat senyawa kimia yang berkhasiat sebagai obat, yakni saponin, flavonoid, polifenol dan tanin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bakteri penambat-N2 apa saja yang diisolasi dari rhizosfer tanaman Kayu Jawa. Jenis penelitian ini adalah survey, menelusuri keragaman fisiologi mikroba penambat-N2 pada rhizosfer tanaman Kayu Jawa. Penelitian dilakukan dengan mengambil sampel tanah dari rhizosfer tanaman Kayu Jawa lalu diinkubasi pada media pertumbuhan bakteri penambat Nitrogen Bebas. Karakterisasi Morfologi berdasarkan pengamatan koloni dalam hal bentuk, warna, margin dan tekstur. Sel yang diisolasi ditentukan kelompok nya berdasarkan pewarnaan Gram dan penentuan keberadaan spora. Isolat dikarakterisasi dengan berbagai metode biokimia yaitu nitrat, Uji Reduktase, Uji pemanfaatan sitrat, Uji metil merah, Uji VP, uji Katalase (metode slip penutup), dan Uji oksidase. Hasil isolasi bakteri pada medium Agar Bebas Nitrogen ditemukan 10 isolat dengan morfologi koloni yang berbeda. Morfologi koloni yang diperoleh bervariasi dari yang ukurannya besar, kecil, bentuknya ada yang bulat, warnanya ada yang putih, bening, keruh, konsistensinya ada yang mukoid. kering, dan permukaan koloni ada yang cembung dan ada yang cekung Kata Kunci: Isolasi dan karakterisasi, Bakteri rhizosfer penambat Nitrogen, tanaman Kayu Jawa (Lannea coromandelica)
Copyrights © 2023