Penelitian bertujuan untuk melihat pengaruh harga waralaba dan kepercayaan konsumen terhadap Keputusan pembelian waralaba Warteg Kharisma Bahari secara parsial. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan mitra warteg Kharisma Bahari sebanyak 67 dijadikan sebagai responden. Teknik pengumpulan data dengan instrument kuesioner. Sedangkan Teknik analisis data dengan Partial Least Square (PLS) dengan alat bantu SmartPLS. Hasil penelitian ini dengan uji outer model menjelaskan bahwa semua indikator variabel valid dan reliabel. Hasil uji parsial menjelaskan bahwa harga waralaba memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan pembelian waralaba warteg Kharisma Bahari, sedangkan Kepercayaan konsumen memiliki pengaruh negative dan tidak signifikan terhadap Keputusan pembelian waralaba warteg Kharisma Bahari
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024