Air tanah yang mengisi ruang pori pada batuan atau tanah pada tubuh lereng dapat menyebabkan terjadinya pengurangan kuat geser batuan. Lokasi penelitian termasuk dalam wilayah Cekungan Barito. Data primer berupa data elevasi muka air tanah dan konduktivitas hidrolik material timbunan. Perhitungan repose angle berdasarkan perhitungan pada perubahan elevasi menggunakan hukum trigono metri. Pengolahan data menggunakan bantuan software Geostudio 2022 analisis SEEP/W untuk pemodelan air tanah dan SLOPE/W untuk analisis kestabilan lereng. Nilai konduktivitas hidrolik diketahui melalui metode lapangan slug test. Hasil slug test menunjukkan bahwa konduktivitas hidrolik pada material timbunan sebesar 4,2052 × 10-6 m/s. Hasil analisis kestabilan lereng berupa nilai Faktor Keamanan menunjukkan bahwa kondisi air tanah pada lereng timbunan daerah penelitian mendekati jenuh. Groundwater that fills pore spaces in rocks or soil on slopes can cause a reduction in the shear strength of rocks. The research location is included in the Barito Basin area. Primary data consists of data on groundwater level elevation and hydraulic conductivity of embankment material. Repose angle calculations are based on calculations of elevation changes using the laws of trigonometry. Data processing uses Geostudio 2022 software, SEEP/W analysis for groundwater modeling and SLOPE/W for slope stability analysis. The hydraulic conductivity value is determined through the field slug test method. The slug test results show that the hydraulic conductivity of the embankment material is 4.2052 × 10-6 m/s. The results of the slope stability analysis in the form of Safety Factor values show that the groundwater conditions on the embankment slopes in the research area are approaching saturation. 
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024