Jurnal Wilayah dan Lingkungan
Vol 11, No 2 (2023): August 2023

Faktor Pendukung Keefektifan Program Denpasar Smart City dalam Ketangguhan Pandemi

Widhyastana, I Made Arya (Unknown)
Sunarharum, Tri Mulyani (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2023

Abstract

Kota-kota di berbagai negara maju dan berkembang menghadapi situasi sulit pandemi COVID-19. Terdapatnya perbedaan respon suatu kota dalam penanggulangan pandemi yang turut disesuaikan dengan kapasitas masing-masing kota. Perbedaan respon tersebut menghasilkan upaya strategi dan program yang berbeda. Kota Denpasar dalam merespon pandemi turut melibatkan peran smart city dalam memudahkan penyelesaian pandemi COVID-19 sekaligus meningkatkan kapasitas ketangguhan masyarakat. Adapun tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengevaluasi keefektifan program smart city Kota Denpasar dalam mencapai ketangguhan pandemi serta merekomendasi faktor-faktor pendukungnya. Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Pengumpulan data meliputi observasi, wawancara kuesioner, wawancara mendalam dan studi literatur terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kota Denpasar dalam mewujudkan ketangguhan unggul pada upaya respon melalui smart economy. Keefektifan program smart city turut didukung oleh faktor peran pemerintah, kapasitas masyarakat, teknologi dan inovasi, dan lingkungan kota. Secara keseluruhan baik faktor internal dan faktor eksternal memiliki keterlibatan yang penting. Namun faktor yang paling dominan mempengaruhi ialah faktor internal.

Copyrights © 2023