J-Eltrik
Vol 4 No 1 (2022): Juli

Prototype Sistem Pendeteksi Pencurian Muatan Truk Logistik Berdasarkan Berat Muatan Dan Pelaku Dengan SMS Gateway

Abror, Gezaq (Unknown)
Riyan, Mochammad (Unknown)
Dewantoro, Totok (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Nov 2023

Abstract

Dalam era revolusi industri 4.0 industri perdagangan sudah mengalami kemajuan pesat dengan menggunakan teknologi daring dan didukung oleh pengiriman barang/produk dengan menggunakan jasa truk logistik. Pada saat truk logistik mengantarkan barang/produk ke tempat tujuan seringkali menjadi sasaran tindak pencurian. Penelitian ini mengusulkan prototype sistem pendeteksi pencurian muatan pada truk logistik dengan pengambilan keputusan berdasarkan pengurangan berat muatan dan identifikasi awal pelaku pencurian. Pengambilan keputusan mengacu kepada empat kondisi studi kasus yang sudah dibuat. Sistem ini ditunjang dengan penggunaan SMS Gateway dalam mengirimkan status muatan kepada user secara berkala. Dengan adanya sistem ini diharapkan dapat mengurangi dampak aksi pencurian muatan truk logistik. Dari pengujian keseluruhan sistem diperoleh hasil persentase keberhasilan sistem yaitu 93,75%, yang menandakan bahwa sistem yang dibuat sudah bekerja dengan baik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

je

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering

Description

J-Eltrik merupakan jurnal Teknik Elektro yang terbit secara berkala dua kali dalam setahun. Diterbitkan oleh Prodi Teknik Elektro, Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan, Universitas Hang Tuah Surabaya. Scope J-Eltrik tentang hasi riset dibidang Elektronika, Listrik (Elektro), Telekomunikasi, Komputer, ...