Jurnal Riset Pendidikan Dasar
Vol 7, No 1: APRIL (2024)

PENGARUH MODEL DISCOVERY LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS PADA BANGUN DATAR KELAS III

melati, melati (Unknown)
Maharyani, Dina Anika (Unknown)
Wahyuni, Rika (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2024

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Discovery Learning terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa pada materi bangun datar kelas III SD Negeri 1 Singkawang. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain penelitian quasi eksperimental design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri 5 Singkawang, dan pengambilan dengan teknik purposive sample. Kelas yang dijadikan sampel adalah kelas III B sebagai kelas eksperimen yang diberikan pembelajaran Discovery Learning, dan III C sebagai kelas kontrol yang diberikan pembelajaran konvensional. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji-t dua sampel dan effect size. Hasil penelitian menunjukkan : (1) data penelitian dianalisis menggunakan uji-t dua sampel diperoleh t_hitung= 8,133, sedangkan t_tabel pada taraf signifikan 5% dengan dk = 48 adalah 2,306 sehingga t_hitung t_tabel. Hal ini menunjukkan bahwa kemampuan pemahaman konsep matematis siswa kelas yang diberikan model pembelajaran Discovery Learning lebih baik dibanding kelas yang diberikan pembelajaran konvensional; (2) Dengan menggunakan uji effect size diperoleh nilai ES= 0,9 0,8 dengan kategori tinggi, sehingga menunjukkan bahwa model pembelajaran Discovery Learning berpengaruh besar terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa pada materi bangun datar kelas III SD Negeri 5 Singkawang; (3) hasil perhitungan aktivitas siswa diperoleh rata-rata sebesar 94% dengan kategori sangat tinggi; (4) motivasi belajar siswa terhadap model pembelajaran Discovery Learning  pada materi bangun datar sebesar 75% maka dapat dikategorikan baik.Kata kunci: Model Pembelajaran Discovery Learning, Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jrpd

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Riset Pendidikan Dasar (JRPD) [p-ISSN 2615-1723 | e-ISSN 2615-1766] menerbitkan artikel hasil penelitian di bidang pendidikan matematika, sains, bahasa Indonesia dan studi sosial untuk tingkat pendidikan dasar. Jurnal ini menerbitkan studi penelitian yang menggunakan berbagai metode dan ...