Medani : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 2 No. 3 (2023): Desember 2023

Analisis Waktu Tunggu Hasil Pelayanan Foto Thorax Pasien Rawat Jalan Di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Khusus Paru Medan

Tjuanda, Yusriwan (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

Pelayanan radiologi adalah pelayanan medik yang menggunakan semua modalitas dengan menggunakan sumber radiasi pengion dan non pengion untuk diagnosis atau terapi dengan panduan imaging. Mutu pelayanan di rumah sakit khususnya di instalasi radiologi di pengaruhi dengan proses pemberian pelayanan dimana salah satunya adalah waktu tunggu hasil pelayanan foto. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui waktu tunggu pelayanan foto thorax pasien rawat jalan di instalasi radiologi Rumah Sakit Khusus Paru Medan. Metoda penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang dilakukan di Instalasi radiologi Rumah Sakit Khusus Paru Medan pada bulan Juni 2022. Metoda pengambilan data dilakukan dengan observasi dan dokumentasi dan analisis data analisis data dilakukan dengan observasi, kajian dokumen, kemudian dibandingkan analisis kualitatif Hasil penelitian yang dilakukan selama satu bulan dengan sampel 50 pasien rawat jalan foto thorax didapatkan rata-rata waktu tunggu pasien di ruang pendaftaran 6,74 menit, ratarata waktu tunggu pasien di ruang pemeriksaan 6,34 menit, rata-rata pembacaan foto thorax 4,64 menit dan rata-rata waktu tunggu hasil foto thorax 40,2 menit khusus paru medan tentang waktu tunggu hasil pelayanan foto thorax yaitu ≤ 3 jam atau 180 menit. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa standar Pelayanan yang diterapkan di Rumah Sakit Khusus Paru sudah terpenuhi sesuai dengan peraturan Kepmenkes No. 129/Menkes/SK/11/2008 dengan waktu pembacaan hasil pemeriksaan foto thorax dihitung mulai dari pasien di foto sampai dengan hasil di ekspertise di print ≤ 3 jam.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Medani Jurnal Pengabdian Masyarakat is a publication media for the results of Community Service in the Social, Science, and Applied Sector. Medani received articles from community service to be published covering the scope of Economics, Social Affairs, Agriculture, Environment, Education, Health, ...