Masalah yang dihadapi dalam pengujian manual Aplikasi Presensi Guru berbasis web di SMP Az Zamir, yang menyebabkan risiko kesalahan dan keterlambatan verifikasi, telah diatasi melalui implementasi otomatisasi pengujian menggunakan Selenium IDE. Metode ini secara efektif mengurangi risiko kesalahan manusia, mempercepat verifikasi fitur-fitur kunci aplikasi, seperti proses pendaftaran dan pengelolaan data presensi. Hasil implementasi otomatisasi ini terbukti meningkatkan keandalan, kualitas, serta efisiensi Aplikasi Presensi Guru di SMP Az Zamir pada platform web dengan mengurangi kesalahan, mempercepat proses verifikasi, dan meningkatkan kesesuaian fungsionalitas aplikasi dengan kebutuhan pengguna.
Copyrights © 2023