Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Vol 10 No 5 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan

Peran Brand Image Memediasi Pengaruh Celebrity Endorsement Terhadap Niat Beli Konsumen di Toko Balikita

Devi, Anak Agung Ayu Dita Pradnyasuari (Unknown)
Seminari, Ni Ketut (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2024

Abstract

Penggunaan produk Korea Selatan di Indonesia sedang berkembang begitu cepat. Pada akhir-akhir ini, toko yang menjual produk Korea di Bali jumlahnya meningkat salah satunya Toko Balikita. Tujuan dilaksanakannya penelitian berguna dalam memaparkan mediasi peran brand image terhadap pengaruh celebrity endorsement pada niat beli konsumen di Toko Balikita. Penelitian ini telah dilaksanakan kepada orang yang akan melakukan pembelian dan belum pernah melakukan pembelian produk Toko Balikita dengan sampel 110 responden dengan alat bantu kuesioner dalam bentuk google form, menganalisis data mempergunakan path analysis dan uji sobel. Brand image Toko Balikita memengaruhi positif bersignifikan dalam memediasi celebrity endorsement kepada niat beli konsumen. Celebrity endorsement memiliki kapasitas untuk meningkatkan niat beli calon konsumen terhadap produk Toko Balikita dengan membentuk brand image kuat dan tetap tertanam dalam ingatan konsumen terhadap produk Toko Balikita. Implikasi dari penelitian ini yaitu pentingnya peran selebriti sebagai endorser dalam pemasaran produk atau layanan di Toko Balikita. Perusahaan atau toko lain pun bisa mempertimbangkan mempergunakan selebriti sebagai cara untuk meningkatkan daya tarik produk mereka di pasar. Hasil penelitian ini dapat memberikan dasar empiris bagi perusahaan untuk melanjutkan atau mengembangkan strategi pemasaran berlandaskan celebrity endorsement dan brand image yang telah terbukti efektif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIWP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, ...