Dinas pariwisata merupakan entitas kunci dalam mengelola, mengembangkan, dan mempromosikan destinasi pariwisata suatu wilayah. Penelitian ini mengeksplorasi peran dinas pariwisata dalam merumuskan kebijakan, mengoordinasikan kegiatan promosi, dan menjaga keberlanjutan sumber daya wisata. Dalam upaya pengelolaan pariwisata, Dinas Pariwisata melibatkan masyarakat untuk turut berperan aktif. Namun, dalam upayanya terdapat kendala terkait beban ekonomi dari pajak dan retribusi, pemungutan pajak yang terlalu besar dapat berdampak negatif terhadap perekonomian secara keseluruhan. Melalui analisis peran dinas pariwisata dalam meningkatkan daya tarik wisata lokal ini dapat memberikan wawasan tentang dampaknya terhadap pertumbuhan pariwisata. Temuan penelitian ini memberikan dasar untuk pemahaman yang lebih baik tentang peran dinas pariwisata dalam mencapai pengembangan pariwisata yang berkelanjutan serta menghadapi tantangan kontemporer di bidang ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran dinas pariwisata kota Semarang dalam upaya melestarikan berbagai objek wisata yang ada di kota Semarang Jawa Tengah.
Copyrights © 2024