Desa Kebonagung, Gresik, menghadapi tantangan dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik karena keterbatasan dalam manajemen sumber daya manusia (SDM). Aparatur desa sering kekurangan keterampilan dan pengetahuan yang memadai, sehingga pelayanan menjadi tidak efisien dan berkualitas rendah. Untuk mengatasi masalah ini, dilakukan program pengabdian masyarakat yang bertujuan meningkatkan kompetensi aparatur desa dalam manajemen SDM. Tujuan utama program ini adalah meningkatkan kemampuan aparatur desa dalam perencanaan, pengelolaan, dan evaluasi SDM agar dapat memberikan pelayanan yang lebih baik. Metode yang digunakan meliputi tiga tahap: pra-pelaksanaan (survei kebutuhan pelatihan), pelaksanaan (sesi pelatihan intensif teori dan praktik), dan evaluasi (kuesioner dan observasi untuk menilai peningkatan pengetahuan dan keterampilan). Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam pengetahuan dan keterampilan aparatur desa terkait manajemen SDM. Peserta pelatihan menunjukkan peningkatan motivasi dan kerjasama tim, yang berdampak positif pada efisiensi dan kualitas pelayanan publik. Disarankan program serupa dilakukan secara berkala untuk keberlanjutan peningkatan kualitas pelayanan publik di masa mendatang.
Copyrights © 2024