Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Tingkat Pendapatan dan Jumlah Tenaga Kerja terhadap Peningkatan Produksi Opak di Payaroba Kota Binjai. Penelitian ini menggunakan 3 (tiga) variabel yakni, peningkatan pendapatan dan jumlah tenaga kerja sebagai variabel bebas dan peningkatan produksi UMKM Opak sebagai variabel terikat. Desain penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan menggunakan teknik analisis regresi linier berganda dengan bantuan IBM SPSS versi 25.0. Hasil dari pengolahan data menunjukkan bahwa variabel terikat peningkatan produksi UMKM Opakdipengaruhi oleh varabel bebas yakni peningkatan pendapatan dan jumlah tenaga kerjasebesar 78,4%. Sisanya 21,6% dipengaruhi oleh faktor lain selain peningkatan pendapatan dan jumlah tenaga kerja. Hasil penelitian ini terbukti bahwa uji t menunjukkan nilai X1 = 5,919, bahwa (5,919) (1.70113).Sedangkan hasil uji t menunjukkan nilai X2 = 3,004, bahwa (3,004) (1.70113).Dengan demikian peningkatan pendapatan dan jumlah tenaga kerja berpengaruh secara signifikan terhadap peningkatan produksi UMKM Opak di Payaroba Kota Binjai.Hasil uji F menunjukkan bahwa nilai = 49,070dengan nilai P-Value 0,000 0,05. Hal ini menunjukkan 49,070 4,18 yaitu sehingga dapat diartikan diterima dan ditolak untuk semua variabel independen. Maka hipotesis untuk penelitian ini adalah = variabel tingkat pendapatan dan jumlah tenaga kerja secara serempak memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel peningkatan produksi UMKM Opak.
Copyrights © 2024