Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat
SEMINAR NASIONAL 2023:PROSIDING EDISI 1

PKM Pelatihan Tari Kreasi Sul-Sel pada Siswi SMP Negeri 4 Sungguminasa Di Kabupaten Gowa

Linda, Johar (Unknown)
Jamilah, A. (Unknown)
Faisal, Faisal (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2023

Abstract

Abstrak – Seni tari merupakan salah satu cabang seni yang digemari oleh anak-anak perempuan usia sekolah, baik dari tingkat Sekolah Dasar sampai tingkat Sekolah Menengah Atas. Seni tari diharapkan dapat menjadi pelajaran yang membuat para siswi tidak merasa jenuh dengan suasana pelajaran di dalam kelas. Salah satu jenis seni tari yang ada adalah tari kreasi. Tari kreasi Sul-Sel yang menjadi pilihan dalam pelaksanaan Pelatihan PKM ini, bertujuan untuk meningkatkan keterampilan, pemahaman dan apresiasi siswi dalam hal seni gerak/tari. Pelatihan tari kreasi Sul-Sel akan dilaksanakan pada siswi SMP Negeri 4 Sungguminasa di Kabupaten Gowa dengan materi tari Mallattu Kopi yang berasal dari etnis Tana Toraja. Pelatihan tersebut diharapkan untuk dapat memberikan pemahaman dan pembelajaran serta kreativitas pada siswi serta dapat melakukan gerakan tari Malattu Kopi dengan teknik dan bentuk gerak yang baik. Gerak tari yang diberikan kepada siswi peserta pelatihan yang berasal dari pengembangan gerak tradisi diharapkan pula dapat menjadi dasar kreativitas siswi dengan lebih mengembangkan gerakan yang telah diajarkan tersebut. Target luaran adalah peserta pelatihan dapat memperagakan gerak Tari Kreasi Sul-Sel (Mallatu Kopi) sebagaimana yang telah diajarkan oleh instruktur (pengajar) dan mampu menemukan gerak-gerak baru yang berupa tari kreasi dengan menggunakan iringan musik, dengan komposisi tari.Kata Kunci: Tari,  Kreasi, Sul-Sel

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

semnaslpm

Publisher

Subject

Chemistry

Description

Seluruh artikel dalam Prosiding Seminar Nasional Hasil Penelitian tahun 2019 bukan merupakan opini dan pemikiran dari ...