Islamic Economics And Finance Journal
Vol 2 No 1 (2023): ISECO

PELUANG BISNIS ONLINE SHOP DI ERA DIGITAL BAGI MAHASISWA INSTITUT AGAMA ISLAM NAZHATUT THULLAB SAMPANG

Hadi, Nasrul (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2023

Abstract

Tidak dapat dipungkiri, era digital saat ini melaju melebihi perkiraan manusia. Hal ini sangat berdampak kepada dunia usaha yang cukup signifikan. Dulu mayoritas masyarakat terkendala biaya modal untuk tempat dan bahan yang tidak sedikit. Namun setelah perkembangan teknologi cukup pesat yang dimanfaatkan dengan baik, maka hanya butuh kepercayaan diri dan menguasai cara komunikasi baik kepada pembeli melalui media sosial seperti Shopee, Lazada, Tiktok Shop dan platform lainnya. Tentunya hal itu menjadi peluang emas bagi generasi muda untuk membangun bisnis dengan baik pada semua platform digital. Tulisan ini bertujuan untuk mengkaji lebih dalam mengenai peluang bisnis Online Shop melalui perangkat digital bagi mahasiswa IAI Nata secara khusus, dan masyarakat umum untuk menumbuhkan inovasi dan inisiatif dalam dunia usaha. Penelitian menggunakan metode Kualitatif Fenomenologis, dengan tujuan memahami peristiwa dan perilaku dalam kondisi tertentu. Hasil penelitian menunjukkan platform digital memberikan ruang bagi masyarakat untuk membangun usaha secara mandiri. Beberapa rekomendasi hal yang harus dimiliki mahasiswa yaitu: kompetensi wirausaha, kecakapan komunikasi dan melek media. Ada beberapa tantangan yang harus dihadapi yakni persaingan ketat, disiplin memperbaharui pengetahuan, privasi pelanggan, perilaku konsumen dengan cerdas, lalu regulasi pemerintah yang sering berubah, pengembangan kompetensi wirausaha, pengembangan komunikasi dalam berwirausaha, pemahaman algoritma media social dan peningkatan kemampuan wirausaha menjadi bekal generasi muda dalam wirausaha berbasis digital.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ISECO

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

ISECO Journal is a scientific journal in the field of economics and Islamic economics. This journal is published by the Islamic Economics Study Program (ES) of STAI Muafi Sampang. Published manuscripts are in the form of scientific papers related to: 1) Scientific research in the fields of ...