Jurnal Penelitian Agrihatantiring
Vol 4 No 2 (2024): Penelitian Agri Hatantiring

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EKSPOR MINYAK KELAPA SAWIT INDONESIA KE CHINA

Ramadhan, Ditho (Unknown)
Triwandoyo, Denny (Unknown)
bandrang, Tirsa Neyatri (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2024

Abstract

Sebagai produk yang lebih baik, minyak kelapa sawit telah mendapat pengakuan internasional sebagai komoditas yang menghasilkan devisa terbesar secara global bagi pengekspor negara-negara yang tidak hanya bergantung pada minyak dan gas dari perkebunan. Minyak kelapa sawit tidak mahal, mudah dibuat, dan sangat stabil, menjadikannya minyak yang paling sering digunakan dan diproduksi di dunia. Penelitian ini bertujuan 1) Untuk menganalisis pengaruh produksi terhadap ekspor kelapa sawit Indonesia ke China. 2) Untuk menganalisis pengaruh harga internasional terhadap ekspor kelapa sawit Indonesia ke China. 3) Untuk menganalisis pengaruh nilai tukar atau kurs terhadap ekspor kelapa sawit Indonesia ke China. 4) Untuk menganalisis pengaruh produksi, harga internasional dan nilai tukar atau kurs terhadap ekspor kelapa sawit Indonesia ke China. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi linier berganda sebagai teknik analisis data untuk memperoleh hasil. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah secara simultan variabel produksi, harga internasional serta nilai tukar atau kurs berpengaruh signifikan terhadap ekspor minyak kelapa sawit Indonesia ke China. Sedangkan secara parsial produksi berpengaruh terhadap ekspor minyak kelapa sawit Indonesia ke Tiongkok dan harga internasional tidak berpengaruh terhadap ekspor minyak kelapa sawit Indonesia ke Tiongkok serta nilai tukar atau kurs tidak berpengaruh terhadap ekspor minyak kelapa sawit Indonesia ke Tiongkok.Kata kunci: minyak kelapa sawit, ekspor, produksi, harga internasional, nilai tukar atau kursĀ 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

PAgri

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Penelitian Agri Hatantiring merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pengelolaan Agribisnis Perkebunan dibawah payung UP2M Politeknik Seruyan diterbitkan secara reguler setiap 2 kali dalam setahun yakni pada bulan Juni dan September. Jurnal Penelitian Agri Hatantiring merupakan ruang ...