Semigrup adalah suatu himpunan tidak kosong disertai dengan suatu operasi biner yang assosiatif. Jika banyaknya unsur-unsur di semigrup adalah hingga maka adalah semigrup hingga. Gabungan dari dua semigrup hingga ternyata tidak selalu merupakan semigrup. Minisker (2013) mendefinisikan suatu operasi biner pada gabungan dari dua semigrup hingga yang saling asing. Dari definisi ini, dapat ditunjukkan bahwa gabungan dari dua semigrup hingga tersebut merupakan semigrup juga. Artikel ini akan mengkaji sifat-sifat dari gabungan dua semigrup hingga yang saling asing, yaitu periodisitas dan residual hingga. Selain itu, artikel ini juga dilengkapi dengan definisi, lemma, teorema, dan proposisi pendukung. Beberapa contoh juga diberikan sebagai ilustrasi.
Copyrights © 2022