Penelitian ini berfokus pada kajian al-Istisna’ dengan illa dalam surah al-Taubah, Penelitian ini termasuk Penelitian kualitatif dengan pendekatan bahasa Arab. Data terdiri dari data primer berupa ayat al-Qur’an sedangkan data sekundernya bersumber dari kitab-kitab, hasil-hasil penelitian, jurnal, majalah serta dokumen-dokumen yang lain yang terikat dengan. cara kajian serta pemahaman data yang dipakai yakni kajian sintaksis adalah dengan meninjau tiap-tiap yang terdiri dari separuh peraturan mengenai al-Istits\na>’ dengan berdasarkan pada teori-teori sintaksis secara umum. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan al-Istisna dengan Illah dalam surah al-Taubah terulang sebanyak 22 kali yang terdapat di 19 ayat dengan berbagai jenis yaitu: al-Istisna al-Tam sebanyak 5 kali, al-Istisna al-Muafarrag 18 kali, al-Istisna al-Mujab 1 kali, al-Istisna Ghairu Mujab sebanyak 21 kali dan al-Istisna al-Muttasil sebanyak 5 kali serta tidak didapatkan al-Istisna al-Munqati’ Sementara berdasarkan hukum-hukum al-Mustasna’ dengan illa dalam surah al-Taubah terdiri dari wajib di-i’rab mansub atas dasar al-Istisna’ sebanyak 1 kali, boleh di- i’rab mansub atas dasar al-Istisna dan boleh juga di-i’rab al-Badlu kepada al-Mustasna’ minhunya sebanyak 4 kali, sementara yang di-i’rab sesuai dengan yang dituntut olehʻamil sebelumnya sebanyak 16 kali.
Copyrights © 2024