Journal of Education Research
Vol. 5 No. 1 (2024)

Pengembangan Media New Travel Game pada Materi Operasi Hitung Pecahan untuk Meningkatkan Kemandirian Siswa Kelas VI Sekolah Dasar

Wibowo, Fajar Hadi (Unknown)
Susongko, Purwo (Unknown)
Munadi, Munadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui efektivitas media new travel game sebagai media pembelajaran untuk meningkatkan kemandirian pada materi operasi hitung pecahan bagi siswa kelas VI di SD Negeri Sumbarang, Kecamatan Jatinegara, Kabupaten Tegal. New travel game merupakan suatu media pembelajaran berupa permainan edukatif yang disajikan sebagai suatu permainan dalam kegiatan belajar. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development dengan model pengembangan ADDIE dengan menerapkan tiga langkah yaitu;  Analysis atau analisis, desain, Development atau pengembangan. Hasil penilaian validasi konstruk media pembelajaran yang dilakukan oleh tiga orang validator mempunyai nilai keseluruhan sembilan puluh persen dengan kategori sangat valid dan validasi materi dengan nilai keseluruhan sembilan puluh enam persen dengan kategori sangat valid. Hasil efektivitas media pembelajaran yang diperoleh dari siswa kelas VI SDN Sumbarang mempunyai perbedaan hasil belajar kelas eksperimen dan kelas kontrol.  Kemandirian siswa juga mengalami peningkatan dari sebelum dan sesudah mengunakan media new travel game. Dengan demikian media pembelajaran new travel game yang dikembangkan dapat dinyatakan valid, praktis, dan efektif

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jer

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Social Sciences

Description

Journal of Education Research is a peer-refereed open-access journal which has been established for the dissemination of state of the art knowledge in the field of education. This Journal is published for time per year at March, June, September and December by Perkumpulan Pengelola Jurnal PAUD ...