Penelitian ini bertujuan untuk untuk mendapatkan gambaran tentang hasil belajar siswa belajar Bahasa Indonesia melalui Penerapan Model Discovery Learning”. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam dua siklus dengan subyek penelitian kelas XI AP - 1 SMK Negeri 4 Mataram semester Ganjil tahun pelajaran 2023/2024 yang berjumlah 21 orang. Data keterampilan proses siswa dikumpulkan dengan pedoman observasi dan data tentang hasil belajar siswa dikumpulkan dengan tes hasil belajar. Pelaksanaan tindakan diawali dengan membagi kelas menjadi lima kelompok, menyampaikan tujuan pembelajaran, menyampaikan materi pembelajaran, diskusi kelompok, presentasi kelompok. Hasil  evaluasi  menunjukkan  hasil belajar Bahasa Indonesia dari persentase rata-rata kelas pada siklus I 71,43%  menjadi 90,48% pada siklus II. Tindakan pada siklus II memberikan peningkatan sesuai dengan harapan dan memenuhi kriteria keberhasilan yang sudah ditentukan karena hanya ada 2 siswa yang mendapat nilai di bawah KKM yang ditetapkan yakni 70. Hasil yang diperoleh dari penelitian maka dapat disimpulkan hasil belajar siswa kelas XI AP - 1 semester ganjil SMK Negeri 4 Mataram dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia pada siklus I hasilnya berada pada kategori cukup dengan hasil presentase 71,43%. Sedangkan ada siklus II persentase hasil belajar siswa mencapai 90,48% yang berada pada kategori baik. Hasil belajar dari siklus I dan siklus II terdapat kenaikan sebesar 19,05%.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024