Tujuan khusus penelitian ini adalah untuk meningkatkan kinerja guru Sekolah Dasar Negeri Jubelan 02 Kecamatan Sumowono Kabupaten Semarang melalui Supervisi Akademik menggunakan Focus Group Discussion. Supervisi Akademik diberikan kepada seluruh guru agar mereka dapat meningkatkan kemampuan belajar mengajar dengan lebih baik. Penelitian tindakan sekolah ini dilaksanakan dalam bulan September sampai November 2020. Tempat dan subjek penelitian ini adalah guru Sekolah Dasar Negeri Jubelan 02 Kecamatan Sumowono Kabupaten Semarang berjumlah 8 orang. Hasil penelitian berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan siklus I sampai siklus II yang telah dilaksanakan oleh peneliti, maka simpulan penelitian ini sebagai berikut: Tindakan siklus I, setelah melaksanakan supervisi akademik dengan menggunakan Focus Group Discussion terlihat beberapa guru mengalami perubahan yang lebih baik dibandingkan dengan tahap awal. Hal tersebut dapat dibuktikan pada data rata-rate persentase pra observasi yakni 67%. Sedangkan rata-rata persentase siklus 1 sebesar 71%, serta 79% pada rata-rata persentase di siklus II.
Copyrights © 2024