Jurnal Darma Agung
Vol 32 No 1 (2024): FEBUARI

PENGARUH JARAK TANAM SEBAGAI UPAYA MENEKAN PERTUMBUHAN GULMA PADA PERTANAMAN DAN PRODUKSI KACANG KEDELAI ( GLYCINE MAX L.) VARIETAS BURANGRANG DAN AGROMULYO

Sitinjak, Lentina (Unknown)
Siadari, Nurika (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jarak tanam dalam menekan pertumbuhan gulma pada pertanaman kacang kedelai (Glicyne max L.) varietas burangrang dan agromulyo serta untuk mengetahui produksi kacang kedelai. Menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan menggunakan dua faktor perlakuan. Faktor Pertama adalah jarak tanam dengan tiga taraf yaitu : B1: Jarak tanam 30 x 40 cm; B2: 40 x 40 cm dan B3: Jarak Tanam 50 x 40 cm. Faktor ke dua adalah varietas dengan dua taraf yaitu : A1: varietas burangrang; A2: varietas Agromulyo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan jarak tanam nyata meningkatkan tinggi tanaman, jumlah cabang produktif, umur berbunga, umur panen, jumlah polong pertanaman, bobot polong pertananman, bobot polong/plot dan bobot 100 biji kering. Jarak Tanam 50 x 40 cm menunjukkan pertumbuhan dan produksi kedelai tertinggi. Varietas berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah cabang produktif dan jumlah polong per tanaman, bobot polong per plot dan bobot 100 biji kering, tetapi berpengaruh tidak nyata terhadap umur berbunga dan umur panen. Varietas burangrang memiliki produksi yang lebih tinggi dibandingkan varietas Agromulyo. Penanaman varietas kedelai burangrang dan agromulyo dengan jarak tanam yang berbeda tidak menghasilkan pertumbuhan dan produksi tanaman yang berbeda. Jenis gulma terbanyak terdapat pada jarak tanam 30 x 40 cm.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jurnaluda

Publisher

Subject

Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Social Sciences

Description

Journal Focus of the Darma Agung Journal is multidisciplinary research to the lecturers, students and related institutions, especially in Indonesia which leads to an increasing in Indonesian Human Development Index. The scope includes collection of the results of research, studies or community ...