Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang pesat di era digital saat ini telah memberikan kemudahan akses dan pengelolaan informasi secara efisien. Dalam konteks pengelolaan aset institusi seperti universitas, pemanfaatan teknologi ini menjadi sangat penting untuk mengoptimalkan penggunaan sumber daya. Universitas Victory Sorong saat ini menghadapi tantangan dalam pengelolaan inventaris yang dilakukan secara manual atau dengan sistem yang terpisah, menyebabkan ketidakakuratan pencatatan, kurangnya transparansi data, dan potensi kehilangan aset. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem inventory terpadu yang dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan barang di Unvic. Sistem ini dirancang untuk mengintegrasikan proses penerimaan, penyimpanan, hingga distribusi barang, serta memberikan data real-time mengenai status barang. Dengan menggunakan sistem ini, diharapkan dapat meningkatkan transparansi, akuntabilitas, dan akurasi dalam pengelolaan inventaris. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sistem inventory terpadu dapat memberikan solusi yang efektif untuk mengatasi masalah pengelolaan inventaris di Unvic. Sistem ini tidak hanya meningkatkan efisiensi operasional dan pengambilan keputusan berbasis data, tetapi juga menciptakan lingkungan yang lebih terorganisir dan responsif. Dengan demikian, implementasi sistem ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja institusi secara keseluruhan dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi mahasiswa, dosen, dan staf dalam menjalankan aktivitasnya.
Copyrights © 2024