CENDEKIA: Jurnal Ilmiah Pendidikan
Vol 12 No 1 (2024): CENDEKIA: Jurnal Ilmiah Pendidikan

PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA PESERTA DIDIK

Evi Novianty, Siratul Rahmi, Agus Syarifuddin, (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Mar 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mendeskripsikan tingkat kecerdasan emosional peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Kotabaru, (2) menkaji apakah terdapat pengaruh kecerdasan emosional terhadap hasil belajar matematika peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Kotabaru. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif ex-postfacto, pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitaif,. sedangkan sampel penelitian adalah di kelas VII A,B,C SMP Negeri 2 Kotabaru yang dimana masing-masing kelas berjumlah kurang lebih 30 orang. Instrumen penelitian menggunakan skala kecerdasan emosional dan dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistika deskriptif dan analisis statistika inferensial dengan teknik analisis regresi sederhana. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa kecerdasan emosional peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Kotabaru berada pada kategori rendah dengan persentase 66,67%, sedangkan hasil belajar matematika peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Kotabaru berada pada kategori cukup baik dengan persentase 73%. Hasil analisis inferensial menunjukkan bahwa Persamaan regresi diperoleh Y= 72,772 + 0,060X. Dari hasil uji signifikan diperoleh nilai signifikan sebesar 0,601 dimana nilai signifikan > 0,601 (0.601 > 0,05), dengan demikian penelitian ini menunjukkan tidak ada pengaruh kecerdasan emosional terhadap hasil belajar matematika peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Kotabaru. Kata Kunci: Kecerdasan Emosional, Hasil Belajar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jurnal

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics

Description

Jurnal CENDEKIA ini memuat artikel yang ditulis berdasarkan hasil penelitian dan analisis konseptual yang mencakup berbagai dimensi pendidikan seperti; 1. Kurikulum 2. Pembelajaran 3. Evaluasi dan evaluasi pembelajaran 4. Manajemen pendidikan 5. Kualitas ...