Techno Xplore : Jurnal Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi
Vol 8 No 2 (2023): Techno Xplore: Jurnal Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi

Perbandingan Metode GLCM dan DWT Dalam Mengekstraksi Ciri Penyakit pada Daun Tomat (Solanum lycopersicum syn)

Tampinongkol, Felliks (Unknown)
Herdian, Cevi (Unknown)
Basri, Hasan (Unknown)
Ginting, Jusia A (Unknown)
Purnomo, Yunianto (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Oct 2023

Abstract

Penyakit yang disebabkan oleh pathogen dapat menyebabkan terjadinya kematian pada suatu tanaman tertentu yang terjangkit oleh penyakit tersebut. Pathogen memerlukan inang untuk dapat berkembang biak agar dapat menginfeksi bagian tumbuhan yang masih sehat. Bagian daun pada tumbuhan yang menjadi tempat untuk pathogen berkembang biak, sehingga dapat mengakibatkan kematian jaringan pada daun dan membuat tumbuhan tidak dapat berkembang atau mati. Leaf spot dan leaf blight merupakan penyakit yang disebabkan oleh pathogen dan sering ditemukan pada tumbuhan seperti yang ditemukan pada tomat (Solanum lycopersicum syn). Identifikasi penyakit pada tanaman tomat dapat dilakukan dengan pendekatan image processing menggunakan gambar (image) dari daun tomat yang terkena penyakit berak (spot) dan hawar (blight). Gambar yang digunakan dilakukan proses segmentasi terlebih dahulu untuk memisahkan object penyakit dari background yang bukan area penyakit, area penyakit daun tomat berhasil tersegmentasi pada proses pengurangan antar channel warna Green–Red (GR). Sebaliknya invers channel warna tersebut mengsegmentasi area daun berwarna hijau atau area sehat. Setelah berhasil tersegmentasi selanjutnya image GR dilakukan pengenalan ciri menggunakan dua metode yang berbeda Gray Level Co-occurrence Matrix (GLCM) dan Discrete Wavelet Transform (DWT). Kedua metode dapat mengenali ciri penyakit daun dengan baik berdasarkan pada nilai Energy dan Entropy yang diperoleh. Tahapan selanjutnya dapat menambahkan teknik Machine Learning (ML) agar hasil pengenalan ciri penyakit daun dapat diklasifikasikan dan dijadikan model untuk melatih atau mengenali penyakit daun pada varietas tumbuhan yang lain.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

TeknikInformatikaSistemInfor

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Techno Xplore adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh program studi Teknik Informatika Universitas Buana Perjuangan (UBP) Karawang yang menjadi wadah bagi peneliti untuk melakukan publikasi dan diseminasi hasil penelitian. Jurnal ini merupakan sarana publikasi karya tulis hasil riset dan ...