Kepala sekolah sebagai central figure dalam lembaga pendidikan merupakan pemimpin yang melakukan perencaan, pelaksanaan, dan pengawasan terhadap sekolah yang dipimpinnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi gaya kepemimpinan H. Muhammad Alwi Usman sebagai kepala sekolah di MAN Lasusua Kabupaten Kolaka Utara sekaligus salah satu tokoh yang mempunyai pengaruh dalam perkembangan MAN Lasusua. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatid dengan pendekatan deskriptif studi tokoh. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, H. Muhammad Alwi Usman memiliki gaya kepemimpinan yang karismatik dengan memberikan pengarahan, pembekalan serta memberikan contoh yang baik. Kedua, peran H. Muhammad Alwi Usman sebagai kepala sekolah MAN Lasusua mengembankan lembaga dengan manajemen dan menata pengelolaan lembaga. Selain itu, dalam masyarakat H. Muhammad Alwi Usman terkenal sebagai salah satu tokoh agama di Lasusua Kabupaten Kolaka Utara. Ketiga, implikasi kebijakan H. Muhammad Alwi Usman dalam perkembangan MAN Lasusua dengan menerapkan metode pembiasaan, hafalan, dan ganjaran atau hukuman seta menekankan muridnya untuk selalu ber-akhlaqul karimah dimanapun berada.
Copyrights © 2024