JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha
Vol. 15 No. 01 (2024): Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi

Pengaruh Pengetahuan Investasi, Kondisi Keuangan, Overconfidence, Dan Ajaran Tri-Nga Terhadap Minat Investasi Di Pasar Modal

Prastyatini, Sri Lestari Yuli (Unknown)
Urnila, Delifka (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan apakah pengetahuan investasi, kondisi keuangan, overconfidence, dan ajaran Tri-Nga (ngerti, ngrasa, dan nglakoni) dapat berpengaruh terhadap minat investasi di pasar modal. Sampel diambil dari Fakultas Ekonomi Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta tahun 2022, yang mengunakan metode penarikan sampel non-probability sampling, dan dengan menggunakan teknik insidental sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik penyebaran kuesioner secara online melalui media aplikasi whatsapp dan juga mekukan penyebaran secara langsung. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis regresi berganda dengan program Statistical Package for Social Science (SPSS) versi 20. Hasil penelitian membuktikan bahwa pengetahuan investasi, overconfidence, dan ajaran Tri-Nga berpengaruh positif terhadap minat investasi di pasar modal, namun kondisi keuangan tidak berpengaruh terhadap minat investasi di pasar modal. Temuan membuktikan bahwa dari keempat variable independen tersebut hanya kondisi keuangan yang tidak memiliki pengaruh terhadap minat investasi di pasar modal.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

S1ak

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

IMAT ( Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi ) Undiksha provides a medium for disseminating novel articles related to economy and business among international academics, practitioners, regulators, and public. JIMAT accepts articles any research methodology that meet the standards established for ...